Menangani Anak Susah Tidur – Apakah anak anda susah tidur di malam hari? Perlu anda ketahui bahwa anak susah tidur di malam hari itu disebabkan oleh berbagai faktor, diantaranya yaitu:
Menangani Anak Susah Tidur

Menangani Anak Susah Tidur
- Faktor keturunan.
- Kondisi badan anak yang sedang tidak fit, misalnya saat sedang sakit yang mana membuatnya tidak nyaman sehingga susah untuk tidur.
- Memiliki pola tidur tertentu. Perlu diketahui bahwa setiap orang memiliki pola tidur yang berbeda. Anda perlu mengamati pola tidur anak anda dan memberikan kesimpulan apakah anak anda memang susah tidur ataukah memang memiliki pola tidur tertentu, seperti tidak bisa tidur bila tidak mendengarkan dongeng terlebih dahulu, dan lain sebagainya. Namun, jika di lain pola tidurnya anak anda mengalami susah tidur, maka perlu dilakukan penanganan secepatnya.
Menangani anak susah tidur itu gampang-gampang susah. Orang tua harus penuh ketelatenan dan kesabaran dalam menghadapinya. Jangan sampai membiarkan anak tidur larut malam karena susah tidurnya. Jika dibiarkan ini bisa menjadi kebiasaan yang buruk. Apalagi, tidur larut malam dapat mengganggu perkembangan tumbuh kembang tubuhnya. Sebaiknya usahakan anak anda untuk memiliki tidur malam yang normal, sebab ini sangat penting untuk pemulihan tubuh, supaya tubuhnya di pagi hari bisa menjadi segar kembali. Bahayanya jika anak sering susah tidur dan tidur larut malam, yaitu:
- Memiliki resiko lebih tinggi terkena diabetes saat dewasa.
- Mudah mengantuk saat di sekolah dan anak kesulitan untuk menyerap pelajaran yang diberikan oleh guru.
- Anak kurang konsentrasi.
- Anak kesulitan untuk berpikir logis.
- Anak menjadi lebih pemarah.
- Mengalami penurunan IQ atau kecerdasan.
- Anak beresiko terkena masalah depresi dan kecemasan, mudah lelah, sering mual, sering khawatir berlebihan, dan anak merasa sedih.
- Kurang tidur pada anak dapat menyebabkan obesitas.
Orang ta perlu menangani anak susah tidur untuk menghindarkan hal-hal tersebut terjadi. Cara-cara yang dapat dilakukan dalam menangani anak susah tidur, yaitu:
Apabila anak sudah terbiasa tidur larut malam, maka perlu dilakukan penjadwalan ulang waktu tidur ke waktu yang normal secara bertahap. Usahakan cara ini dilakukan secara perlahan dan konsisten hingga akhirnya anak terbiasa untuk tidur mulai jam 8 – 9 malam. Bagi anak-anak tidak baik bila waktu tidurnya melewati jam 9 malam.
Mencoba untuk memisahkan lingkungan bermain atau hiburan dari kamar tidur, seperti tidak meletakkan TV di dalam kamar tidur anak dan hal-hal lainnya yang membuatnya tidak tidur seperti game, gadget dan sebagainya.
Melakukan beberapa ritual sebelum tidur secara rutin menjelang 1-2 jam waktu tidur, seperti gosok gigi, cuci kaki, dan ganti baju tidur.
Perhatikan kenyamanan anak saat tidur, seperti tempat tidurnya, selimutnya, dan lain sebagainya. Buatlah tidur anak menjadi sangat menyenangkan.
- Selalu mengingatkan anak untuk tidur malam kurang lebih 1 jam sebelumnya.
- Ciptakan suasana menjelang tidur malam yang mendukung, seperti mematikan televisi, meredupkan atau mematikan lampu ruangan, dan hindari berbagai aktivitas atau hal-hal yang bisa menarik perhatian anak dari rencana tidur.
- Batasi waktu tidur siang anak maksimalnya 1 jam dan jangan membiarkan anak tidur siang terlalu lama, karena dapat membuat anak susah tidur di malam hari.
- Jangan biasakan anak tidur saat masih sore, sebab akan membuatnya susah tidur pada malam hari.
- Pastikan anak tidak dalam kondisi lapar, sebab perut yang kosong membuatnya tidak nyaman dan susah tidur.
- Itulah cara-cara yang perlu dilakukan oleh orang tua dalam menangani anak susah tidur di malam hari. Semoga informasi ini dapat membantu anda dalam menangani anak anda yang susah tidur.
Menangani Anak Susah Tidur
Menangani Anak Susah Tidur