Kenapa Bayi Tidak Mau Menyusu – Beberapa ibu mungkin pernah mengalami kejadian dimana bayinya menolak untuk menyusu? Hal ini pastinya membuat hati para ibu menjadi kecewa dan khawatir. Pasalnya saat seorang ibu bisa menyusui bayinya, kemudian melihat bayinya tumbuh dan berkembang dengan sehat maka akan muncul kepuasaan dalam hati mereka. Disamping itu, pemberian ASI eksklusif hingga usia bayi 6 bulan juga hal yang sangat penting. ASI dapat membantu meningkatkan imunitas bayi, menguatkan tulang, mencerdaskan otak, dan tentunya lebih mendekatkan hubungan emosional diantara sang ibu dan juga sang anak. Namun bagaimana jika bayi tidak mau menyusu ibunya? Apakah ini hl yang wajar? Sebelum ibu menentukan langkah apa yang harus dilaksankan untuk mengatasi masalah tersebut, sebaiknya ketahui terlebih dulu penyebab Bayi Tidak Mau Menyusu seperti berikut ini.
Kenapa Bayi Tidak Mau Menyusu
Kenapa Bayi Tidak Mau Menyusu
Merasa kenyang
Bayi yang tidak mau menyusu bisa disebabkan karena ibu memberikan ASI dalam jumlah yang berlebihan. Coba perhatikan lagi periode dan frekuesi Anda dalam menyusui sang bayi. Pada umumnya bayi baru lahir mengkonsumsi ASI 2 hingga 3 jam sekali dan dengan frekuensi 8 hingga 12 kali setiap satu harinya. Waktu yang diperlukan bayi untuk sekali menyusu sekitar 15 sampai 45 menit. Tapi seiring dengan bertambahnya umur si bayi, maka keinginannya untuk menyusu biasanya akan semakin berkurang karena ia juga memerlukan asupan makanan lainya, seperti bubur susu, beras merah, dan lain sebagainya.
Kondisi tempat menyusu yang kurang nyaman
Kadang-kadang bayi tidak ingin menyusu ketika ia berada di suatu tempat yang membuatnya tidak nyaman. Contohnya saja di tempat yang ramai dan bising. Atau juga bisa tempat yang pengap, sehingga bayi akan cenderung menangis sebab ia merasa gerah. Untuk itu coba ajaklah bayi ke tempat yang lebih tenang dan juga ketika akan menyusuia. Dengan begitu, bayi anda bisa menikmati ASI dengan tenang.
Tumbuh gigi
Kemungkinan lainya yang mungkin membuat Bayi Tidak Mau Menyusu adalah tumbuhnya gigi. Biasanya gigi bayi tumbuh di usia 4 sampai 6 bulan. Ketika giginya tumbuh maka mulutnya akan merasa kurang nyaman, seperti gatal dan nyeri. Sehingga sang bayi akan menjadi rewel sampai tidak mau meminum ASI. Jika ini terjadi jangan cemas dulu, karena anda dapat menghiburnya dengan memberikanya mainan sambil menyusui supaya ia menjadi lebih tenang.
Posisi menyusui yang kurang tepat
Faktor lain yang menjadi penyebab bayi tak mau meminum susu adalah posisi menyusui yang kurang tepat. Jadi sebaiknya anda harus memperhatikan lagi posisi bayi anda. Upayakan bayi ada dalam posisi miring yang mana letak kepala jauh lebih tinggi dibandingkan dengan badannya. Jadi, sang bayipun bisa lebih mudah menghisap susu ibu dan risiko tersedak bisa dicegah. Selain itu, pastikan juga mulut bayi anda bisa menjangkau seluruh lingkar puting supaya ASI bisa keluar lebih banyak.
Terlalu sering memberikan susu lewat botol
Apakah anda sering memberikan susu lewat botol? atau mungkin kerap memberikan susu formula padanya? Hati-hati yang bunda, sebab memberikan susu lewat botol dan ASI dari puting dengan bergantian dapat membuat bayi anda merasa bingung. Bahkan jika bayi terlalu sering menghisap susu dari botol maka besar kemungkinan sang bayi menolak untuk menyusu dari puting.
Selain kondisi diatas, sakit juga bisa menjadi penyebab lain mengapa sang bayi tidak mau menyusu. Jika hal ini terjadi maka anda harus segera memberikan pertolongan pertama sesuai dengan sakit yang dialami sang bayi. Misal jika ia demam maka segera kompres badanya. Itulah beberapa penyebab kenapa Bayi Tidak Mau Menyusu, semoga bisa membantu anda.
Kenapa Bayi Tidak Mau Menyusu
Kenapa Bayi Tidak Mau Menyusu