Cara Memotong Kuku Bayi 1 Bulan – Menjaga kebersihan bayi adalah hal wajib yang harus dilakukan oleh kedua orang tua terutama ibu. Kebersihan pada bayi baru lahir hingga usia satu bulan sangatlah penting bagi kehidupannya ke depan. Kebersihan yang dimaksud di sini adalah kebersihan badan dan kebersihan ruangan yang ditempati bayi. Misalnya anda harus menghindari debu di dalam kamar bayi, anda juga harus mencuci popok dan baju bayi yang sudah kotor. Untuk kebersihan badan bayi yang utama adalah gantilah popok bayi anda apabila sudah penuh dan gantilah dengan popok bersih. Selain itu anda juga harus memotong kuku bayi secara berkala agar bayi merasa nyaman dan Anda tidak khawatir akan kuku bayi yang bisa menggores bagian wajahnya.
Cara Memotong Kuku Bayi 1 Bulan

Cara Memotong Kuku Bayi 1 Bulan
Kuku bayi yang lama tidak dipotong dan dibiarkan memanjang juga akan menimbulkan kuman. Apabila kuman tersebut masuk ke dalam tubuh akan mengganggu kesehatan si kecil. Tentu hal tersebut tidak anda inginkan. Karena itulah rajin – rajinlah memotong kuku bayi anda minimal dua kali sehari. Memang pada bayi baru lahir kuku yang tumbuh belum begitu panjang. Biasanya kuku bayi mulai memanjang pada usia tiga minggu.
Periksalah kuku bayi anda setiap hari agar anda bisa mengetahui perkembangan kuku bayi anda. Apabila sudah memanjang, anda bisa memotongnya agar kuku bayi tersebut lebih pendek. Akan tetabi bagaimana Cara memotong kuku bayi 1 bulan? Anda bisa menyimak cara memotong kuku bayi pada usia satu bulan pada artikel ini. Yang pertama adalah anda harus memotong kuku bayi anda secara teratur. Pada bulan – bulan awal kelahiran, kuku bayi akan tumbuh dengan begitu cepat. Apabila anda adalah ibu muda dan masih pertama kali memiliki anak, maka tidak heran jika anda harus meminta bantuan orang lain untuk memotong kuku si kecil.
Namun selang beberapa hari kuku anak anda akan tambah panjang lagi. Karena itulah anda harus mencoba untuk memotong kuku bayi anda sendiri sehingga anda bisa mengatasinya setiap saat pada saat kuku anak anda mulai panjang.
Ingatlah ada jari kaki dan jari tangan yang harus anda potong. Namun pertumbuhan jari kaki tidaklah secepat jari tangan. Biasanya pemotongan jari kaki dan jari tangan berbanding 2:1. Sehingga anda harus rajin memperhatikan pertumbuhan kuku bayi anda agar tidak terlambat melakukan pemotongan. Cara memotong kuku bayi 1 bulan berikutnya adalah dengan menggunakan alat pemotong khusus kuku bayi.
Ukuran dari gunting kuku khusus bayi ini memang sudah diperuntukkan untuk bayi yang memiliki jari kecil sehingga tidak akan khawatir kebesaran dan akan memotong kuku dengan susah. Dengan ini, kemungkinan Anda akan melukai si kecil pada saat memotong kuku akan semakin kecil. Sebelum menggunakan alat pemotong kuku bayi, hendaknya anda membersihkan terdahulu alat tersebut agar kesehatan si kecil dapat terjaga.
Yang terpenting adalah anda harus memotong kuku bayi pada waktu yang tepat. Waktu yang paling tepat untuk memotong kuku bayi adalah pada saat anak anda tertidur. Bayi yang memang memiliki ciri khas aktif membuah sang ibu kewalahan untuk memotong kuku pada saat dia bangun. Hal ini bisa disiasati dengan memotong kuku bayi pada saat dia tertidur pulas. Bayi yang sedang tidur tidak memiliki gerakan yang berarti sehingga akan mudah memegang dan membersihkan kuku bayi. Selain itu, pilihlah ruangan yang memiliki pencahayaan yang cukup sehingga kuku akan terlihat lebih jelas.
Sekian informasi mengenai Cara memotong kuku bayi 1 bulan, semoga bermanfaat.
Cara Memotong Kuku Bayi 1 Bulan
Cara Memotong Kuku Bayi 1 Bulan