Cara Memotivasi Anak yang Malas Belajar

Cara memotivasi anak yang malas belajar– Orang tua memiliki cara tersendiri dalam mendidik anaknya tekun belajar. Ingat bahwasannya ketekunan dapat dimulai dari sejak kecil supaya menimbulkan kebiasaan yang posifit kedepannya.

 

Cara memotivasi anak yang malas belajar

 

 

Cara Memotivasi Anak yang Malas Belajar di Pagi Hari
Cara Memotivasi Anak yang Malas Belajar di Pagi Hari

 

Cara memotivasi anak yang malas belajar

 

Jenis orang tua bermacam-macam. Ada orang tua yang tidak mengatur jadwal belajar anaknya, seperti contoh orang tua memberikan keleluasaan anak belajar di waktu yang ia suka. Dan, orang tua yang suka mengatur jadwal belajar anaknya, seperti contoh orang tua memberikan agenda kegiatan sehari-hari yang tidak bisa ditoleran oleh anak. Tapi, itu diyakini sebatas orang tua yang menginginkan anaknya meraih sukses di masa depan.

 

Memang waktu belajar anak perlu ditentukan. Anak mungkin saja tidak paham mana waktu yang tepat agar belajar dengan baik, kecuali jika orang tua membiasakannya. Kalau anak dibiarkan belajar sesuka hatinya, anak akan cenderung lebih memilih bermain karena itulah yang masih menjadi kesenangannya. Orang tua harus memahami itu dengan baik. Berikan jadwal yang tidak terlalu padat agar anak terus termotivasi belajar dengan rutin.

 

Kebanyak anak sekarang terlalu capek menghabiskan waktu belajar di sekolah. Anak SD saja pulang sekolahnya ada yang antara pukul 13.00 dan 14.00 WIB. Usai itu, tenaga anak dan kefokusannya berkurang. Maka, belajar setelah pulang sekolah itu tidak tepat. Pulang sekolah seharusnya digunakan untuk beristirahat. Di waktu sore mungkin saja anak harus belajar mengaji sampai menjelang maghrib.

 

Dan, di malam hari ia hanya akan menyisakan tenaganya setelah sedikit mengerjakan tugas sekolah, kemudian mengantuk. Maka, waktu yang paling tepat adalah pagi hari.

 

Memulai pagi hari yang baik akan mendorong kegiatan yang positif ke waktu-waktu berikutnya. Belajar di pagi hari bisa membuat anak termotivasi, terbangun dirinya dari sifat malas. Sebab, pagi adalah waktu yang paling menggoda untuk tidur kembali setelah ibadah shalat subuh. Kata pepatah kalau tidur di pagi hari rizki bisa dipatok ayam.

 

Ada banyak hal positif yang bisa didapatkan jika berusaha belajar di pagi hari. Waktu yang masih fresh, ibarat batu telah di charge. Tetapi, dalam hal ini orang tua pasti mengalami kesulitan membiasakannya. Maka ada cara memotivasi anak belajar yang malas belajar di pagi hari:

 

Orang tua mengajari anak melakukan shalat subuh tepat waktu. Kemudian, anak disuruh mandi dan berwudhu kembali supaya setan dan jin yang mengganggu tidak datang menggoda. Orang tua bisa memaksa jika anak menolak demi membiasakan sesuatu yang baik. Tidak mengapa kebaikan itu dimulai dari paksaan. Jika tidak demikian, anak akan terbiasa malas.

 

Setelah mandi dan berwudhu, anak disuruh menyiapkan pelajarannya sendiri. Lalu, mempelajari materi pelajaran yang akan diterimanya nanti. Jika ibu atau ayah tidak sempat mendampingi langsung, setidaknya orang tua menyuruh anak belajar di dekat orang tua melakukan aktivitas di pagi hari. Itupun jika tidak ada saudara tua. Jika ada kakak, serahkan kegiatan pendampingan dilakukan oleh kakak sekaligus kakak mempelajari materinya sendiri.

 

Itulah  satu cara memotivasi anak yang malas belajar di pagi hari. Bunda, sebagai orang tua memang harus berjuang demi anaknya. Keberhasilan anak ditentukan oleh kerja keras orang tua di masa kecil anak. Ingat kebiasaan buruk anak di masa remaja atau dewasa ada kemungkinan kurangnya pembiasaan hal baik di masa kecil. Dengan belajar di pagi hari, insyaallah pelajaran akan mudah diserap dan dipahami anak meski berat dan disertai rasa ngantuk.

 

Cara memotivasi anak yang malas belajar


Cara memotivasi anak yang malas belajar